Loading…

PTTUN Banjarmasin Gelar Pelatihan Pelayanan Ramah Disabilitas Kerja Sama dengan SLBN Kota Banjarbaru


Senin, 29 September 2025 - 06:24:21 WITA
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Berita Kegiatan - Dibaca: 69

Banjarbaru – 24 September 2025 – Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PTTUN) Banjarmasin menunjukkan komitmennya dalam mewujudkan pelayanan publik yang inklusif dan ramah bagi penyandang disabilitas dengan menggelar pelatihan khusus bagi aparatur peradilan. Kegiatan ini dilaksanakan melalui kerja sama dengan Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Kota Banjarbaru, pada Rabu 24 September 2025 di Ruang Sidang Utama Cakra.

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman serta keterampilan petugas pelayanan di lingkungan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Banjarmasin dalam menghadapi dan melayani masyarakat penyandang disabilitas, baik dari aspek komunikasi, sikap, maupun pemenuhan kebutuhan khusus selama proses layanan hukum. Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Banjarmasin, Bapak MOHAMAD HUSEIN ROZARIUS, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan lembaga dalam mendukung prinsip kesetaraan pelayanan terhadap keadilan bagi seluruh warga negara.

Tim dari SLBN Kota Banjarbaru hadir sebagai narasumber dan fasilitator, memberikan materi seputar jenis-jenis disabilitas, cara berinteraksi yang empatik dan profesional, hingga simulasi langsung dalam memberikan pelayanan. Peserta juga diajak untuk berdialog langsung dengan penyandang disabilitas untuk memahami tantangan yang mereka hadapi dalam mengakses layanan publik.

Kegiatan ini mendapat apresiasi tinggi dari para peserta, yang berharap agar pelatihan serupa dapat dilakukan secara berkelanjutan serta diperluas ke satuan kerja pengadilan lainnya di wilayah Kalimantan Selatan.

Survei Kepuasan Masyarakat
Sangat Baik

3,67

91.64%
Survei Persepsi Anti Korupsi
Sangat Baik

3,77

94.14%
Statistik Pengunjung

259317

Pengunjung hari ini
265
Pengunjung online
3
Hits hari ini
948
Total pengunjung
100721
Total hits
259317

MOTTO PENGADILAN TINGGI TATA USAHA NEGARA BANJARMASIN

integritas, transparan, Akuntabel, Netral